Hakopnas 70

Berbagai penghargaan telah diberikan dalam rangkaian kegiatan Peringatan Harkopnas ke 70 di Makasar . Diantaranya Pemberian penghargaan Bhakti Koperasi dan Koperasi Berprestasi oleh Menteri Koperasi dan UKM RI. Pada tahun ini, dari Koperasi Setia Bhakti Wanita kembali menerima penghargaan Bhakti Koperasi yang diserahkan kepada Ibu Indri Soerjani, mantan Ketua Kopwan SBW.

“Terimakasih kepada Koperasi Wanita Setia Bhakti Wanita. Pada hari Senin 11 Juli  jam 19.00 dihotel Karabosi Condotel Makasar telah diserahkan penghargaan Bhakti Koperasi kepada saya. Penghargaan ini juga saya apresiasikan kepada seluruh komponen SBW baik Pengurus Pengawas PPL Karyawan dan utamanya seluruh anggota SBW yang telah menerima dengan terbuka keberadaan saya di SBW. Harapan saya kedepan SBW lebih maju, mandiri dan berkembang terus. Torehkan terus prestasi emas di dunia perkoperasian dan UKM,” ujar Ibu Indri dalam postingan di akun facebooknya.

Dalam peringatan Harkopnas yang dipusatkan di Lapangan Karebosi Kota Makasar pada 12 Juli juga diserahkan beberapa penghargaan. Untuk Penghargaan Tokoh Utama dan Tokoh Madya Penggerak Koperasi diserahkan oleh Ketua Dewan Koperasi Indonesia. Ada 11 tokoh yang menerima penghargaan tersebut dan salah satu diantaranya adalah Bapak Soekarwo, Gubernur Jawa Timur.

Sementara tanda kehormatan Satya Lencana Wirakarya dan Satya Lencana Pembangunan disematkan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo. Dari 9 orang penerima Satya Lencana pembangunan, salah satunya adalah Bapak M Irsyad Yusuf, Bupati Pasuruan- Jawa Timur.

Pada peringatan Harkopnas yang sudah dimulai sejak 11 Juli itu mengambil tema “Koperasi Menuju Pemerataan Kesejahteraan Masyarakat Yang Berkeadilan Untuk Memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia”. Diantara kegiatannya adalah jalan sehat, Konggres III Koperasi dan Expo yang menampilkan produk koperasi nasional dan internasional. Selain itu juga ada temu bisnis yang diikuti oleh gerakan koperasi dari Negara Negara anggota ICA seperti Malaysia, Sri Lanka, India, Thailand, Vietnam. Semua rankaian kegiatan Harkopnas di Makasar tersebut akan berlangsung sampai 15 Juli. (gt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.